z

Jaringan XL Siap Layani Natal dan Tahun Baru

Hallo sobat , selamat datang lagi di Semua Tentang Dunia, Kali ini saya akan memberikan artikel yang berjudul Jaringan XL Siap Layani Natal dan Tahun Baru, Semoga artikel ini selalu bermanfaat bagi anda pembaca setia blog saya .

lihat juga


Jaringan XL Siap Layani Natal dan Tahun Baru

Jaringan XL Siap Layani Natal dan Tahun Baru

INILAHCOM, Jakarta - Menghadapi momen libur panjang Natal dan Tahun Baru PT XL Axiata Tbk (XL) telah siap melayani kemungkinan kenaikan trafik semua jenis layanan telekomunikasi dan data yang biasa terjadi setiap libur panjang tersebut tiba.

Berbagai langkah antisipasi untuk memastikan kesiapan jaringan telah XL lakukan. Antara lain dengan menambah kapasitas jaringan di sejumlah daerah, serta menyiapkan tim khusus yang akan siaga sepanjang masa liburan. Antisipasi XL lakukan dengan menyesuaikan pada kebiasaan masyarakat setiap kali berlibur di akhir tahun.
 
"Kami menyiagakan tim yang akan siap 24 jam, baik di pusat pemantauan jaringan, maupun di lapangan. XL berkomitmen untuk menjaga kualitas layanan tetap prima agar pelanggan bisa tetap menikmati layanan telekomunikasi, internet serta Data secara maksimal sepanjang libur akhir tahun," ujar Yessie D. Yosetya, Direktur/Chief Service Management Officer XL.

"Pada liburan seperti ini, biasanya kenaikan trafik terjadi di area tertentu saja, antara lain pusat-pusat keramaian di perkotaan dan lokasi wisata. Meski begitu kami akan memantau secara terus-menerus semua area dan semua wilayah layanan XL sehingga kami bisa bergerak cepat jika terjadi sesuatu di mana pun itu," imbuhnya.
 
Yessie menambahkan bahwa pihaknya memprediksi akan terjadi kenaikan trafik secara rata-rata sebesar 5-20%, dengan layanan Data akan mendominasi.

Menurutnya, infrastruktur jaringan milik XL yang ada saat ini masih mampu melayani kemungkinan kenaikan trafik semua layanan, sekaligus menjaga kualitasnya.

Karena itu, XL tidak perlu menambah BTS khusus di suatu daerah. Meski begitu, XL juga menyiapkan sejumlah BTS bergerak (mobile BTS) untuk mengantisipasi lonjakan trafik di suatu area tertentu.

Secara khusus XL menyiapkan penambahan kapasitas jaringan di area publik, termasuk pusat-pusat perbelanjaan, terminal, stasiun kereta, bandar udara, lokasi wisata, serta jalan tol di semua wilayah layanan XL.
 
Sistem pemantauan jaringan milik XL juga mampu mendeteksi secara spesifik naik atau turunnya trafik di suatu kawasan.

Selain itu, XL juga telah menggunakan teknologi yang mampu secara simultan dan cepat menambah kapasitas jaringan di suatu area jika sewaktu-waktu terjadi kenaikan trafik, begitu pun sebaliknya.

Dengan kemampuan ini, maka akan bisa diminimalisir kemungkinan terjadi kemacetan jaringan karena kepadatan trafik di suatu area.
 
Jalan raya yang menghubungkan Jakarta ke Jawa Tengah dan Jawa Timur mendapatkan perhatian khusus pula, mengingat ada perkiraan jumlah pengguna jalan ke kedua provinsi akan meningkat seiring dengan semakin mudahnya akses setelah ada jalan tol.

Kenaikan trafik terutama pada layanan data cenderung terjadi di semua region dengan kenaikan terbesar diperkirakan terjadi di wilayah Jawa Barat dan Jawa Tengah dengan kenaikan sekitar 20%.

Lebih spesifik lagi, diperkirakan akan terjadi lonjakan trafik yang cukup significant di daerah Kebumen, Pekalongan, serta di Bukittinggi Sumatera Barat, dengan kenaikan trafik di atas 50%.
 
Infrastruktur jaringan XL saat ini ditopang oleh lebih dari 81 ribu BTS, termasuk diantaranya lebih dari 7.000-an BTS 4G.

Selain itu, jaringan backbone fiber optic XL membentang sejauh lebih dari 40 ribu km, yang menghubungkan hampir seluruh wilayah di Bagian Barat dan Tengah Indonesia, dari Sumatera dan kepulauan, Jawa, Bali, Lombok, Sulawesi, serta Kalimantan.

Seiring dengan meningkatnya kebutuhan masyarakat Indonesia atas layanan internet cepat dan Data, XL juga terus memperluas cakupan layanan 3G dan 4G LTE.

Khusus layanan 3G, dengan memanfaatkan spektrum 900 MHz, XL secara signifikan telah memperluas layanan 3G ke berbagai daerah termasuk di luar Jawa dalam waktu singkat. Sementara itu, untuk layanan 4G, hingga saat ini sudah 89 kota terlayani dan akan terus bertambah di tahun depan.
 
Kesiapan layanan juga dilakukan dari sisi layanan pelanggan. XL telah siap jika terjadi kenaikan jumlah keluhan atau permintaan informasi dari pelanggan selama liburan akhir tahun.

Pada tahun-tahun sebelumnya, keluhan hanya akan meningkat secara signifikan jika terjadi ganguan yang bersifat massal. Sementara itu, untuk permintaan informasi, khusus di saat liburan akhir tahun, banyak pelanggan yang bertanya mengenai koneksi dan layanan internet, serta layanan untuk roaming internasional.
 



Demikianlah Artikel Jaringan XL Siap Layani Natal dan Tahun Baru

Semoga artikel kali ini bermanfaat bagi anda sekalian. Terima kasih , sampai jumpa kembali

Anda sedang membaca artikel Jaringan XL Siap Layani Natal dan Tahun Baru dan artikel ini url permalinknya adalah https://infoduniahariini27.blogspot.com/2016/12/jaringan-xl-siap-layani-natal-dan-tahun.html Semoga artikel ini bisa bermanfaat buat anda.

0 Response to "Jaringan XL Siap Layani Natal dan Tahun Baru"

Posting Komentar