Jaga Kesehatan Saluran Cerna dengan Endoskopi
Jaga Kesehatan Saluran Cerna dengan EndoskopiINILAHCOM, Jakarta - Endoskopi pada saluran pencernaan sangat penting untuk mengetahui kondisi kesehatan di dalam tubuh.
Hal tersebut ternyata sangat perlu dilakukan untuk Anda yang masuk usia 50 tahun. Hal ini juga menjadi perhatian jika Anda kerap mengalami muntah - muntah, BAB berdarah, dan riwayat keluarga yang pernah mengalami kanker kolon.
"Dengan endoskopi, Anda dapat mendeteksi adanya kelainan masalah di sekitar pencernaan. Ini juga dapat mempercepat tindakan untuk menangani masalah kesehatan," kata Dokter Spesialis Penyakit Dalam Konsultan Gastroenterologi dan Hepatologi Siloam Hospitals TB Simatupang dr Epistel P Simatupang SpPD KGEH FINASIM FPCP, seperti yang dikutip dari siaran pers, Jakarta, Kamis (22/12/2016).
Perlu diketahui, endoskopi merupakan alat yang digunakan untuk memeriksa saluran cerna secara visual. Ini berguna untuk mendeteksi adanya berbagai kelainan dan penyakit lainnya.
Tidak hanya itu, penanganan obesitas juga bisa meggunakan endoskopi. Caranya, dengan memasukan balon ke lambung lewat endoskopi tersebut. Ketika dimasukkan balon ini akan merasa kenyang walau makan sedikit. Pada akhirnya, mereka akan mengalami penurunan berat badan dalam hitungan bulan.
“Di Siloam Hospitals TB Simatupang, tindakan ini berkisar antara Rp 3 juta - Rp 4 juta. Angka ini sangat terjangkau,” tambahnya.
0 Response to "Jaga Kesehatan Saluran Cerna dengan Endoskopi"
Posting Komentar